Sespri Prabowo Bereaksi Keras hingga Beri Bantuan Soroti Kasus Rizal Penjual Jalangkote Di-Bully
Sekretaris Pribadi Prabowo Subianto, Rizky Irmansyah menyoroti kasus Rizal, bocah penjual jalangkote yang di bully oleh sejumlah pemuda. Tak hanya menyoroti, Rizky Irmansyah kabarnya juga turut memberikan dukungan dan bantuan berupa finansial untuk Rizal, sang korban bullying. Ikut geram, Rizky Irmansyah kabarnya juga mengurai reaksi keras saat melihat video Rizal di bully habis habisan oleh sejumlah pemuda sampai dipukul. Sebelumnya diwartakan, beredar video tindakan bullying yang dilakukan oleh sejumlah pemuda kepada Rizal. Dalam video tersebut, Rizal mendapat pukulan dan didorong oleh kelompok pemuda tersebut hingga ia jatuh tersungkur ke selokan. Padahal saat itu Rizal tengah menjajakan dagangannya. Rizal yang sedang berjualan tiba tiba diadang kelompok pemuda di persimpangan jalan. ...
Read More