Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar laboratorium terkiat pemeriksaan PCR spesimen Covid 19 segera ditambah. Menurut Presiden, dengan begitu maka target pemeriksaan 30 ribu sampel perhari bisa segera diwujudkan. Hal itu disampaikan Jokowi saat memimpin rapat terbatas terkiat Percepatan Penanganan Pandemik Covid 19 di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (13/7/2020). "Untuk tes harus ditingkatkan jumlah PCR tes dengan menambah jumlah lab lab di daerah plus mobil lab PCR kita harapkan nantinya target sesuai yang saya sampaikan bisa tercapai yaitu 30 ribu," kata Jokowi. Kepala Negara juga meminta agar tracing, testing dan isolasi mandiri dimasifkan untuk memutus mata rantai penularan virus Covid 19 di masyarakat. Selain itu, Jokowi meminta agar fasilitas di rumah sakit terus diting...
Read MoreTag: joko widodo
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan apresiasi kepada Kepolisian Resor (Polres) Merauke atas kerja kerasnya bersama unsur TNI, serta jajaran Kepala Daerah disana. Pasalnya, Presiden mendapat laporan dari Kapolres Merauke AKBP Ary Purwanto bahwa angka kejahatan selama tiga bulan terakhir ini menurun. Selain itu, penanganan Covid 19 di wilayah Marauke terbilang baik karena hingga kini seluruh pasien Covid 19 sudah dinyatakan sembuh. "Selamat pagi pak bupati, dandim, kajari, forkopinda, semua aman di Merauke?" tanya Jokowi saat bincang bincang virtual dalam perayaan HUT Ke 74 Bhayangkara di Istana Negara, Jakarta, Rabu (1/7/2020). "Siap izin melaporkan, situasi Merauke aman terkendali sebagai evaluasi 3 bulan terakhir semasa pandemi kriminalitas menurun 30 persen," ...
Read MoreMenteri Agama Fachrul Razi bakal mengumumkan keputusan pemerintah soal kepastian penyelenggaraan ibadah haji, Selasa (2/6/2020) besok. "Iya besok (diumumkan)," ujar Fachrul Razi saat dikonfirmasi, Senin (1/6/2020). Meski begitu, Fachrul Razi tidak menjelaskan lebih lanjut waktu pelaksanaan pengumuman. Fachrul Razi sebelumnya mengatakan Pemerintah Indonesia akan menunggu keputusan Arab Saudi terkait penyelengaraan ibadah haji hingga 1 Juni 2020 yang jatuh pada hari ini. Pernyataan ini diungkapkan Fachrul Razi setelah berkonsultasi dengan Presiden Joko Widodo pada 19 Mei lalu. "Jadi kalau kami buat deadline 20 Mei, kami mundurkan jadi 1 Juni sesuai petunjuk Bapak Presiden," ujar Fachrul Razi melalui keterangan tertulis, Selasa (19/5/2020). Saat itu, Fachrul Razi mengata...
Read MoreMantan Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Evi Novida Ginting mengajukan upaya administratif keberatan kepada Presiden Republik Indonesia terhadap Keputusan Presiden Nomor 34/P Tahun 2020 pada tanggal 26 Maret 2020 Keputusan Presiden Nomor 34/P Tahun 2020 itu tentang Pemberhentian Tidak Dengan Hormat Evi Novida sebagai Anggota Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia Masa Jabatan Tahun 2017 2020. Evi mengatakan berdasarkan ketentuan Undang Undang Nomor 30 Tahun 2014 tentang Administrasi Pemerintahan, selaku pihak yang dirugikan atas terbitnya Keputusan Presiden 34/P.Tahun 2020, diwajibkan aturan itu untuk mengajukan upaya administratif sebelum mengajukan Gugatan Tata Usaha Negara. "Upaya Administratif Keberatan saya ajukan tanggal 1 April 2020," kata Evi, saat dikonfirmasi...
Read More